Leorio

Thursday, April 1, 2010

Tinggi:193 cm
Berat:85 kg
Tanggal lahir : 3 Maret
Gol Darah: O
Umur: 19
Tempat tinggal: ???
Tipe nen: houshitsu (Emission)
Senjata : Pisau
Muncul pertama kali : Anime episode 2, manga chapter 2

Latar Belakang

Jauh sebelum bertemu Gon dan teman-temannya, Leorio memiliki pengalaman yang buruk, yaitu kehilangan teman dekatnya, Pietro, yang mati akibat penyakit. Sebenarnya temannya dapat disembuhkan. Namun pada saat itu leorio tidak memiliki uang dan pengetahuan tentang kedokterannya sedikit.Oleh karena itu, ia bertujuan untuk menjadi dokter sehingga ia mampu menolong orang lain yang sakit walaupun tidak memiliki uang. Kemudian leorio memutuskan untuk mengikuti ujian Hunter agar dapat memperoleh uang untuk biaya sekolah kedokteran dan membantu orang yang sakit. Dalam perjalanan mengikuti ujian, ialah orang pertama yang bertemu Gon.


Kepribadian

Orang yang baru mengenalnya akan melihat Leorio sebagai orang yang urakan, blak-blakan, gila uang dan gila wanita. Namun sifatnya yang to the point bukan hanya dalam berkata-kata saja. Saat ia menghadapi masalah atau pertarungan yang berat, ia tidak akan mundur dan cenderung nekat untuk menghadapinya.Ia juga humoris dan konyol. Dalam ujian hunter ataupun bertarung, kemampuannya tidak sebaik tiga teman lainnya. Namun kekuatan fisik leorio terbilang kuat. Ia mampu membuka trial of gate yang kedua. Sedangkan Gon hanya mampu membuka yang pertama.

Salah satu keahliannya adalah, ia pandai bicara dan dapat bersilat lidah tanpa mempersiapkannya terlebih dahulu. Kemampuannya ini juga menyebabkannya pandai menawar. Ia pernah membantu Gon mendapatkan ponsel dengan cara menawarnya. Padahal orang lain tidak bisa menawarnya.

Dibalik tingkahnya yang terkesan urakan itu, ia merupakan teman yang sangat setia dan perhatian. Ia tidak akan membiarkan temannya dalam kesulitan dan lebih memilih untuk berkorban demi temannya. DI antara ketiga temannya, ia bertindak bagaikan kakak mereka karena usianya yang paling tua.


Kemampuan Nen

Ia memiliki nen bertipa Houshitsu. Namun karena kurang latihan, ia belum mengembangkan suatu jurus dengan menggunakan nen. bahkan ia juga belum bisa menggunakan nen dasar dengan baik.

Kemampuan bertarung

Walaupun kemampuan bertarungnya terhitung rendah dibanding Gon dkk, ia jauh lebih kuat dibanding orang biasa. dalam bertarung, ia selalu menggunakan pisau dan kadang menggunakan tas kantor.

0 Comments: